CCAI Terima Anugerah Penghargaan Lingkungan dari Pemkab Semarang
MAGELANGEKSPRES.COM,SEMARANG-Pemerintah Kabupaten Semarang memberikan penghargaan pada Coca-Coca Amatil Indonesia atas kepedulian terhadap pelestarian lingkungan hidup. Anugerah itu disampaikan secara langsung oleh Bupati Ngesti Nugraha pada Plant Operation Manager CCAI Central Java Ambrosius Padang Nurmandito di sela peringatan HUT Kabupaten Semarang ke-500, Senin 15 Maret 2021. Ngesti mengatakan perlu kerja sama antara semua elemen masyarakat dan pemangku kepentingan untuk menyukseskan pembangunan daerah. “Dengan kerja keras, cerdas, dan ikhlas sesuai dengan profesinya,” katanya dalam sambutan pada peringatan yang digelar di halaman kantor bupati, Ungaran. Dalam kesempatan itu, ia juga mengingatkan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan untuk memperkecil tingkat penyebaran Covid-19. Ia berharap pandemi bisa segera terkendali karena dampaknya cukup besar terhadap kehidupan sehari-hari, termasuk perekonomian. “Ingat Covid-19 ini belum berakhir,” katanya. Amatil Indonesia mendapat penghargaan dari Kabupaten Semarang sebagai satu-satunya perusahaan yang bergerak di dalam bidang lingkungan, selain berkontribusi dalam bidang sosial contohnya dalam membantu program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), mengurangi Buang Air Besar Sembarangan (BABS) dengan program jambanisasi, dan bantuan pendidikan untuk mahasiswa. Dalam bidang lingkungan, Ambrosius Padang mengatakan bahwa Amatil Indonesia terus berinovasi untuk menghasilkan rantai produksi yang ramah lingkungan. Selain memanfaatkan perangkat hemat energi, juga mengaplikasikan sumber energi terbarukan. “Di lini produksi kami pakai lampu LED, pakai gas alam untuk boiler dan penggerak forklift. Di sisi pemasaran kami juga gunakan kulkas hemat energi,” katanya. Seperti diketahui, pada September lalu CCAI meresmikan penggunaan panel surya untuk pabrik di Cikarang Barat. Dengan luas 72.000 meter persegi, solar panel itu menjadi yang terbesar se-Asia Tenggara dan menghasilkan 9,6 juta kWh energi listrik, serta mampu mengurangi emisi karbon sebesar 8,9 juta kilogram per tahun. Regional Corporate Affairs Manager-East Indonesia Region CCAI Armytanti Hanum Kasmito mengatakan upaya pelestarian lingkungan tak lepas dari komitmen Amatil menuju green industry. Di Jawa Tengah, khususnya Kabupaten Semarang, CCAI telah menyalurkan 123.219 bibit pohon sejak 2017 dengan jumlah penerima manfaat langsung mencapai lebih dari 3 ribu orang. “Sejak 2020, kami juga melakukan pendampingan terhadap 3 bank sampah di Desa Randugunting, desa terdekat dengan perusahaan kami di Semarang,” katanya. Itu, ia melanjutkan, sejalan dengan program “World Without Waste” Amatil pada 2030 dan upaya pengurangan sampah oleh produsen yang dipersyaratkan peraturan Menteri Lingkungan Hidup nomor P.75/2019. (rls)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: